Bismillah.
Alhamdulillah, setelah beberapa waktu sempat terhenti karena kendala pendanaan insya Allah penerbit al-Mubarok akan mencetak buku gratis yang berjudul ‘Bagimu Negeriku’. Buku ini berisi kumpulan petikan nasihat dan faidah ulama seputar aqidah Islam.
Dari keterangan bendahara Yayasan Pangeran Diponegoro (YAPADI) diperoleh informasi bahwa dana yang terkumpul untuk penerbitan buku gratis ada sekitar Rp.5 juta. Alhamdulillah atas taufik dan kemudahan dari-Nya. Setelah dikonfirmasi kepada bagian desain dan produksi dapat kami ketahui bahwa dana tersebut insya Allah cukup untuk mencetak 1000 eksemplar buku gratis.
Alhamdulillah atas taufik dari Allah kemudian bantuan dari rekan-rekan pengurus kini buku gratis tersebut sedang dalam proses penerbitan di sebuah percetakan yang ada di daerah Bantul – Yogyakarta. Semoga Allah memberikan kemudahan bagi kami dalam menunaikan amanah para donatur ini dan menjadikannya sebagai amal salih mereka dan kita bersama.
Insya Allah buku gratis ini akan dibagikan di lokasi-lokasi yang membutuhkan. Diantara lokasi yang kami prioritaskan adalah di daerah seputaran kampus Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) dan kampus-kampus sekitarnya. Jumlah 1000 eksemplar memang tidak banyak jika dibandingkan dengan jumlah mahasiswa yang ada di kampus-kampus ini.
Di samping itu insya Allah panitia juga akan berusaha membagikan buku gratis ini melalui para donatur yang telah ikut mendukung penerbitan buku ini atau membantu program dakwah kami yang lainnya. Oleh sebab itu bagi para donatur yang berminat untuk ikut menyebarkan buku gratis ini silahkan menghubungi kami melalui e-mail : yapadijogja@gmail.com dengan menyertakan alamat rumahnya agar bisa kami kirimkan buku tersebut apabila sudah jadi.
Kami juga membuka kesempatan bagi rekan-rekan pegiat dakwah di kampus atau masyarakat di wilayah Bantul, Sleman, Kulon Progo dan sekitarnya yang berminat untuk menyebarkan buku ini apabila berminat untuk ikut menyebarkannya. Silahkan menghubungi kami melalui alamat e-mail di atas. Karena jumlah buku yang terbatas maka kami akan berusaha menyalurkan buku sesuai dengan persediaan dan kemampuan kami. Sebelumnya kami mengucapkan terima kasih kepada para donatur dan segenap pegiat dakwah yang membantu terlaksananya program ini.
Ke depan apabila Allah berikan kelapangan penerbitan buku saku gratis semacam ini untuk dakwah di kampus dan masyarakat akan terus kami lanjutkan sesuai dengan kebutuhan umat akan materi ilmu agama dan bimbingan Allah dan Rasul-Nya. Tentu saja kami tidak berjalan sendiri. Ada para donatur yang membantu dari sisi pendanaan. Ada panitia yang membantu dari sisi pelaksanaan. Ada pihak-pihak lain yang berperan walaupun hanya dengan doa; bahkan doa adalah perkara yang sangat agung dan mulia. Semoga Allah menerima amal kita dan mengampuni dosa hamba-hamba-Nya yang butuh akan ampunan dan rahmat-Nya.
Berdasarkan informasi dari bagian desain dan produksi, insya Allah pekan depan buku gratis ini sudah selesai dari proses percetakan. Bersama ini kami juga mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada segenap pembina, donatur, dan pengurus Yayasan Pangeran Diponegoro (YAPADI) yang selama ini telah banyak memberikan dukungan dan arahan dalam kegiatan dakwah Ma’had al-Mubarok, Forum Studi Islam Mahasiswa, dan juga Wisma al-Mubarok. Tidak ada yang bisa kami haturkan selain ucapan ‘jazakumullahu khairan’… Dan kami memohon maaf apabila selama ini terdapat banyak kekurangan dalam hal pelayanan dan kepanitiaan.
Kami juga mengucapkan terima kasih kepada lembaga dakwah lain yang mendukung dan membantu kegiatan dakwah kami diantaranya; Yayasan Pendidikan Islam Al-Atsari (YPIA), Peduli Muslim (PM), Forum Kajian Islam Bantul (FKIB), Islamic Center Baitul Muhsinin (ICBM), RISMA Masjid Muthohharoh, Takmir Masjid Muthohharoh, Takmir Masjid at-Taqwa Kadipiro, Takmir Masjid al-Mubarok Tegalrejo, dan lain-lain yang tidak bisa kami sebutkan satu per satu. Semoga Allah membalas mereka dengan sebaik-baik balasan dan pahala.
www.al-mubarok.com
—
Info Donasi Cepat Pembangunan Jalan :